Selasa, 15 November 2011

Selayang Pandang Permais FE Unpad

Permais merupakan kependekan dari persaudaraan mahasiswa muslim, yaitu suatu lembaga dakwah fakultas yang bernaung di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran (FEB Unpad). Permais berawal dari sebuah kelomplok kajian Islam yang diadakan oleh sejumlah mahasiswa di FE Unpad (sekarang FEB Unpad). Kemudian pada tahun 1989 diadakan Lokakarya perumusan dasar-dasar organisasi yang pada akhirnya Permais lahir pada tahun 1990.

Status Lembaga Permais FE UNPAD
  1. Permais FE Unpad adalah Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) di FE Unpad (sekarang FEB Unpad) yang berkoordinasi dengan LDF dari Fakultas lainnya dalam Forum Komunikasi Dakwah Fakultas (FKDF Unpad)
  2. Permais adalah Badan Semi Otonom (BSO) dari BEM FE Unpad yang diakui oleh PD III FE Unpad, dimana Permais FE Unpad hanya memiliki hubungan sebatas koordinasi dengan BEM FE Unpad (tidak ada sebuah garis komando)


Visi dan Misi



PRAQTIS:
Profesional
‘Amali
Qur’ani
Terbina
Inklusif
Solid






Visi
 “Mewujudkan Permais sebagai lembaga dakwah teladan dan terdepan dalam syiar islam “

Misi
  1. Mengembangkan skill keorganisasian, menambah wawasan keislaman, dan melakukan peningkatan keilmuan pengurus 
  2. Mengajak masyarakat FE khususnya dan masyarakat umumnya dalam memahami dan mendalami islam sebagai rahmatan lil ‘alamin
  3. Menyebarkan  opini dan syiar islam di  masyarakat  kampus
  4. Menjalin hubungan yang baik dengan semua pihak dan berperan sebagai “pelayan” umat muslim di FE
  5. Memiliki usaha yang berkesinambungan dalam menyokong terlaksananya da`wah
  6. Merapihkan segala administrasi pengurus dan anggota beserta alumni untuk keberlangsungan da`wah
  7. Menumbuhkan dan menjaga loyalitas pengurus PERMAIS serta melakukan penjagaan akademik bagi para pengurus . 
  8. Membentuk nuansa keislaman dalam kepengurusan khususnya dan kampus umumnya.


STRUKTUR ORGANISASI PERMAIS


Tidak ada komentar:

Posting Komentar